1. Danau
Buatan Lembah Sari
Danau Buatan lembah Sari, By. |
Wisata pertama yang dapat anda
kunjungi ketika berlibur ke Pekanbaru ialah Danau Buatan Lembah Sari yang
berada 10 Km dari pusat kota Pekanbaru tepatnya di Desa Limbungan. Di danau ini
anda dapat menyewa perahu dan sepeda air untuk sekedar mengelilingi danau dan
menikmati keindahannya. Danau ini dikelilingi oleh bukit sehingga banyak
pepohonan hijau yang segar sehingga cocok bagi anda yang ingin mencari wisata
alam yang sehat.
2. Istana
Siak Sri Indrapura
Istana Siak Sri Indrapura, By. |
Selanjutnya anda dapat
berkunjung ke salah satu situs peninggalan sejarah di Pekanbaru yaitu Istana
Siak Sri Indrapura yang dibangun pada masa Kesultanan Siak tahun 1889. Bangunan
ini terdiri atas dua lantai, di lantai dasar anda dapat melihat-lihat koleksi
kerajaan seperti patung perunggu Ratu Wihelmina dan patung Sultan Syahrir
Hasyim I dan di lantai ini juga terdapat Gendang tua yang memiliki usia 200
tahun lebih. Sedangkan Lantai dua Istana terdapat kamar yang dulunya merupakan
kamar sultan dan kamar tamu, kamar-kamar tersebut sekarang dirubah menjadi
tempat koleksi senjata pusaka sultan. Terdapat juga lukisan Napoleon Bonaparte
yang didatangkan asli langsung dari Perancis. Menarik bukan.
3. Riau Fantasi (Labersa Water and Theme Park)
Riau Fantasi, By. |
Berikutnya anda dapat
berkunjung ke Riau Fantasi atau Labersa Water and Theme Park adalah salah satu
taman rekreasi terbesar di Sumatera, luasnya mencapai 6,5 hektar. Terdapat dua
wahana di taman rekreasi ini, yaitu wahana permainan air yang memiliki kolam
dan papan seluncur. Sementara wahana kering nya adalah berbagai permainan yang
dapat menguji nyali seperti kora-kora, sky tower, wave blaster,
speedy, coaster dan sebagainya.
4. Taman
Rekreasi Alam Mayang
Taman Rekreasi Alam Mayang, By. |
Selanjutnya ada Taman Rekreasi
Alam Mayang yang merupakan taman rekreasi yang bertemakan alam. Di tempat ini
anda dapat menemui jembatan Leighton yang melintasi Sungai Siak, 3 kolam
pancing, dan ada juga flying fox, outbond, sepeda air dan bola air raksasa. Taman
ini juga dikelilingi oleh bukit-bukit sehingga udaranya masih sangat sejuk
untuk dikunjungi.
5. Dekranasda
Pekanbaru
Dekranasda, By. |
Nah, bagi anda yang lagi
berburu oleh-oleh khas Pekanbaru anda wajib berkunjung ke Dewan Kerajinan
Nasional Daerah (Deskranasda) salah satu pusat oleh-oleh khas Pekanbaru.
Deskranasda berlokasi di Jalan Sisingamangaraja dan Jalan Durian, terdapat toko
binaan Deskranasda yang menyediakan berbagai macam oleh-oleh di sana. Di tempatini
anda dapat membeli kerajinan-kerajinan khas melayu seperti kain songket, tenun,
batik, dan kerajinan tangan dari kayu khas Melayu. Harga yang ditawarkan
punbervariasi sesuai budget yang anda miliki.
6. Masjid
Agung An-Nur
Masjid Agung An-Nur, By. |
Bagi anda yang ingin berwisata
Religi Masjid Agung An Nur wajib untuk anda singgahi, Masjid ini memiliki
arsitektur campuran mulai dari gaya Melayu, Arab, Turki hingga India. Masjid
ini biasa disebut Taj Mahal nya Pekanbaru karena rupanya yang mirip seperti Taj
Mahal di India. Masjid ini memiliki 3 lantai dimana semua lantai didominasi
warna hijau.
7. Desa
Wisata Okura
Desa Wisata Okura, By. |
Selanjutnya anda dapat
bersafari ke sebuah desa sebagai desa wisata yang menarik untuk dikunjungi,
namanya adalah desa Okura. Desa Okura berada di pinggiran yang berbatasan
langsung dengan Kabupaten Pelalawanan dan Kabupaten Siak, Riau. Sebenarnya Okura
ialah sebuah kelurahan tapi agar lebih bernuansa wisata makal disebutlah desa,
di desa Okura juga terdapat aliran Sungai Siak yang dapat dijadikan sebagai
obyek memancing bagi para wisatawan atau warga pada akhir pekan.
8. Perpustakaan
Soeman H.S
Perpustakaan Soeman H.S, By. |
Nah berikutnya anda dapat
berwisata ke Perpustakaan Soeman H.S yang unik, kenapa unik? karena bangunan
perpustakaan ini terlihat sangat unik dari lua karena bentuknya yang menyerupai
sebuah rehal atau papan alas untuk membaca Al Quran. Perpustakaan Soeman H.S
terdiridari enam lantai dan memiliki berbagai fasilitas pendukung mulai dari
mushola, kafe, kantin, ruang pertemuan sampai auditorium. Ada juga ruangan
khusus untuk literatur budaya Melayu. Perpustakaan ini disebut memiliki koleksi
literatur budaya Melayu terlengkap di Indonesia.
9. Air
Terjun Aek Martua
Air Terjun Aek Martua, By. |
Selanjutnya bagi anda yang
ingin berwisata air terjun di Pekanbaru anda dapat berkunjung ke Air Terjun Aek
Martua yang berada di Desa Tangun, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Hulu
Rokan, Provinsi Riau. Nama Aek Martua sendiri diambil dari bahasa daerah salah
satu suku di Riau, yakni suku Batak Mandailing, yang berarti air bertuah. Keistimewaan
air terjun ini ialah bentuknya yang tersusun atas tiga tingkatan.
Setiap tingkatan mempunyai ukuran dan ketinggian yang berbeda-beda. Ketinggian
tersebut berkisar antara 15 meter hingga 40 meter. Nah, menarik bukan.
10. Pasar
Bawah
Pasar Baru, By. |
Nah, terakhir anda dapat
berkunjung ke Pasar Bawah yang merupakan pasar tradisional tertua di Pekanbaru
dan terdiri atas 4 lantai, Pasar ini terletak di tepi Sungai Siak dan dekat
dengan pelabuhan. Arsitektur bangunan pasar ini merupakan perpaduan dari budaya
Melayu dan Tionghoa. Di pasar ini, Anda juga bisa
menemukan beragam camilan khas Pekanbaru seperti lempuk durian, ikan salai,
dodol kedondong bahkan cokelat dan permen dari negeri tetangga. Selain itu
Anda juga akan menemukan aneka keramik dari Cina, karpet dari Timur Tengah dan
barang-barang elektronik secondhand dari luar negeri lainya. Pasar Bawah juga
telah ditetapkan sebagai salah satu ikon yang ada di kota Pekanbaru.
0 comments:
Post a Comment